Sunday, March 23, 2025

Tuesday, August 9, 2011

City Tanpa Tevez di Awal Musim


http://www.analisadaily.com/functs/viewthumb.php?id=city_tanpa_tevez_di_awal_musim_260.jpeg&w=360
Manchester, (Analisa). Carlos Tevez diyakini akan absen di laga pertama Manchester City di Premier League musim 2011/2012 melawan Swansea City. Striker internasional Argentina itu baru bergabung dengan skuad The Citizens Senin (8/8).
Tevez dijadwalkan kembali berlatih dengan skuad ManCity hari ini setelah menyelesaikan masa liburnya usai membela tim nasional Argentina di Copa America 2011. Tevez tetap harus kembali ke ManCity meski sebelumnya mengatakan ingin hengkang.

Rencana kepindahan Tevez ke Corinthians batal terlaksana setelah klub asal Brasil itu tidak bisa menyelesaikan transfer 40 juta pound yang diinginkan ManCity tepat waktu. Sedangkan rumor kepindahan ke Inter Milan masih mengambang karena hingga kini I Nerazzurri belum melakukan penawaran.

Asisten pelatih ManCity, David Platt, menegaskan Tevez kemungkinan besar tidak akan memperkuat The Citizens pada laga pertama Premier League musim ini melawan Swansea City di Stadion Etihad, 13 Agustus mendatang.

Tevez tidak akan bermain bukan dikarenakan akan hengkang ke klub lain. Platt yakin kondisi fisik Tevez belum siap untuk menjalani pertandingan karena baru bergabung dengan tim hari ini.

"Baru menyelesaikan Copa America dan tiga pekan libur, itu dibutuhkan pemain seperti dia (Tevez). Hanya ada delapan hari sebelum pertandingan pertama lawan Swansea, jadi peluang (Tevez bermain) tipis," ujar Platt kepada Sky Sports News.

Meski begitu, Platt tidak memungkiri kalau Tevez adalah pemain yang unik. Mantan striker Manchester United itu bisa tampil impresif meski dengan persiapan yang minim.

sumber:www.analisadaily.com/news/read/2011/08/09/7720/city_tanpa_tevez_di_awal_musim/

0 comments:

Post a Comment

Followers

 
http://blog---food.blogspot.com